Contoh Surat Tugas Dinas Guru Terbaru 2017 Format Word

Daftar Isi

Sahabat guru Indonesia, Format surat tugas untuk guru yang kami bagikan ini tentunya sangat berhubungan erat dengan tata tertib administrasi Sekolah khususnya salah satu tugas pokok dan fungsi tenaga Administrasi Sekolah. Surat tugas yang kami maksudkan ini difungsikan untuk guru yang akan melaksanakan kegiatan Dinas termasuk Dinas luar seperti menjadi pendamping siswa berprestasi, Siwa ikut lomba, mengikuti kegiatan sosialisasi, Pelatihan, dan kegiatan lainnya yang berhubungan dengan pendidikan. Selain itu, surat tugas ini nantinya dilampiri dengan Surat perintah perjalanan Dinas (SPPD) yang akan admin bagikan juga nanti format terbarunya. Pada laporan BOS APBD dan APBN setiap SPJ BOS harus dilampiri bukti fisik dan salah satunya surat tugas, maka sangat perlu membuatnya karena biasanya akan diperiksa oleh iNspektorat.

Nah pada kesempatan ini, berikut kami bagikan contoh surat tugas guru dalam format ms Word (doc) yang bisa di download dalam tautan yang kami sisipkan dibawah.

DOWNLOAD DISINI - FORMAT SURAT TUGAS GURU TERBARU TAHUN 2017

gambar contoh surat tugas guru terbaru tahun 2017
SURAT TUGAS
Nomor : 420/        /SMPN3RD/2017

                                                                                                                                               

Dasar : Surat Undangan dari Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Muara Enim tentang Driving Cost konsep Dasar Biaya.
             

Yang bertanda tangan dibawah ini, Kepala SMPN 3 Rambang Dangku menugaskan,

Nama                         : Sutasdik, S.Pd.
NIP                             : 1234567890
Jabatan                      : Guru


Untuk mengikuti kegiatan Kegiatan Driving Cost di SMPN 1 Rambang Dangku pada tanggal 15 Juni 2017

Demikian Surat Tugas ini dibuat untuk dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.                       


Perlu diketahui bahwa dalam membuat surat tugas guru yang baik dan benar haruslah memiliki dasar surat tugas yang jelas agar surat yang dibuat benar-benar sesuai dengan keadaan sebenarnya. Terima kasih