Soal KSN SD 2022 Mapel IPA dan Matematika plus jawabannya

Daftar Isi

Bismillah, guru-id akan berbagi latihan soal OSN 2022 jenjang SD. Jika berminat silahkan download melalui tautan yang tersemat diakhir postingan. Halo adik-adik maupun rekan-rekan Guru Sekolah dasar. Pada postingan ini laman guru-id akan mencoba berbagi kebutuhan Peserta OSN tahun 2022. Apa itu ? jawabannya adalah kisi kisi beserta soal-soal latihan untuk persiapan Kompetensi Sains Nasional (KSN) tahun 2022. lebih lengkap baca postingan hingga akhir.

Soal KSN SD 2022

Sekilas Info, bahwa Kompetisi Sains Nasional tingkat sekolah dasar (KSN-SD) Tahun 2021 diharapkan menjadi salah satu wahana strategis untuk membentuk generasi yang selalu berusaha mengembangkan daya nalar, kreativitas, dan kemampuan berpikir kritis, sehingga pada saatnya nanti mereka akan tumbuh menjadi generasi yang berkepribadian kokoh, kompetitif, dan mandiri.

Panitia dan Pihak-Pihak Terkait atau tim pelaksanaan KSN/OSN Jenjang Sekolah Dasar (SD) wajib membaca pentunjuk Teknis OSN tahun 2022 dan agar menjadikannya Acuan.

Kompetisi KSN adalah salah satu wadah strategis untuk mengembangkan daya nalar, kemampuan memecahkan masalah, kreativitas, dan sportivitas siswa.

Tujuan umum KSN-SD Tahun 2022 adalah sebagai wahana kompetisi dalam bidang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) bagi peserta didik SD dan atau yang sederajat

Tema Kompetisi Sains Nasional Sekolah Dasar (KSN-SD) Tahun 2022 adalah:

“Kompetisi Sains Nasional Mewujudkan Generasi Cerdas, Berkarakter, Tangguh dan Adaptif terhadap Perubahan”

Latihan Soal KSN 2022 SD

Sahabat edukasi, Kisi-kisi soal OSN bidang IPA dan Matematika tingkat SD mencakup kompetensi inti dan kompetensi dasar kelas IV, V dan VI serta pengembangan materi sesuai dengan olimipiade sains tingkat internasional (IMSO).

Lingkup materi yang tidak terdapat pada kompetensi dasar dalam Permendikbud No. 24 Tahun 2016 merupakan perluasan kompetensi untuk menyesuaikan kebutuhan olimpiade sains tingkat internasional.

soal Matematika disesuaikan dengan materi Matematika kelas IV, V, VI dan beberapa soal pengembangan lainnya. Set tersebut memuat maksimal 25% soal berbahasa Inggris.

Soal Matematika terdiri dari 20 soal isian singkat (IS) Penilaian:
Nilai total 100, yaitu: Jumlah 20 IS x 5 poin = 100

soal IPA disesuaikan dengan materi IPA kelas IV, V, VI dan beberapa soal pengembangan lainnya. Set tersebut memuat maksimal 25% soal berbahasa Inggris.

Soal IPA terdiri dari 30 soal pilihan ganda (PG) Penilaian :
Nilai total 30, yaitu: Jumlah 30 PG x 1 poin = 30

Materi Soal OSN Matematika SD

1 Bilangan terdiri atas bilangan bulat, bilangan rasional dan representasinya (desimal dan presentase), urutan bilangan, pola bilangan, faktor pesekutuan terbesar (FPB), dan kelipatan persekutuan terkecil (KPK);

2 Aritmetika terdiri atas operasi pada bilangan (penjumlahan, pengurangan, pembagian, perkalian) pemfaktoran dan sifat- sifat operasi;

3 Geometri terdiri atas sifat-sifat poligon (segitiga, segi empat, jajar genjang, dan trapesium) dan lingkaran, sudut dan pengukuran, luas daerah, kubus, simetri, serta refleksi dan rotasi;

Data dan pengukuran terdiri atas rata-rata, median, modus, serta representasi data dan interpretasinya, diagram dan grafik;

5 Kombinatorik yaitu menentukan susunan beberapa objek dengan aturan tertentu, meliputi permutasi dan kombinasi ;

6 Eksplorasi matematika;
7 Rekreasi matematika.

Materi Soal OSN IPA SD

1. Keterampilan dan metode ilmiah;

2 Keanekaragaman hayati dan pengklasifikasian makhluk hidup;

3 Struktur, anatomi, proses dan mekanisme yang terjadi pada makhluk hidup;

4 Ekologi, interaksi organisme dan adaptasi makhluk hidup;

5 Isu, perkembangan dan permasalahan umum tentang kesehatan, bioteknologi, lingkungan, dan teknologi;

6 Mekanika mencakup gerak benda, gaya, momentum, energi mekanik, tekanan, dan gravitasi;

7 Wujud benda mencakup sifat dan kegunaan benda padat, benda cair, gas dan perubahan wujud

8. Listrik dan magnet mencakup listrik statis, listrik dinamis, sifat magnet, dan induksi elektromagnetik;

9 Gelombang dan optik mencakup gelombang tali, bunyi, sifat- sifat gelombang, cahaya, gelombang elektromagnetik, dan alat-alat optik;

10 Suhu dan kalor mencakup skala suhu, thermometer dan hantaran kalor;

11 Energi dan perubahannya mencakup bentuk-bentuk energi, energi terbarukan, konversi energi;

12 Atom mencakup inti atom dan elektron;

13 Bumi dan antariksa mencakup struktur bumi, atmosfer bumi,

iklim, sistem tata surya, bintang, rotasi dan revolusi benda langit;

Untuk lebih jelasnya silahkan download Soal OSN atau KSN SD Tahun 2022 melalui Tautan Ygoogle drive yang admin sematkan dibawah ini.


  • Kisi Kisi OSN SD Tahun 2021, UNDUH
  • Download Soal KSN/OSN SD IPA 2021, (UNDUH PDF)
  • Download Soal KSN/OSN SD Matematika 2021, (UNDUH PDF)