Ceritakan pengalaman Anda melakukan pengembangan terhadap orang lain
Jawaban soal nomor lima belas . Oke langsung saja berikut referensi jawaban pertanyaan tugas guru penggerak angkatan 5 beserta contoh penulisan esai nya. Untuk penulisan esai, berikut kami bagikan contoh penulisan esai dalam menjawab pertanyaan pada program guru penggerak
"Ceritakan pengalaman Anda melakukan pengembangan terhadap orang lain (contohnya dengan guru, rekan sejawat lainnya, komunitas, tokoh masyarakat, maupun lainnya), misalnya dalam kegiatan perlombaan, riset ilmiah, mempersiapkan orang lain pada tugas dan tanggung jawab baru, atau lainnya"
Kapan waktu kejadiannya? Siapa yang Anda kembangkan? Apa yang memotivasi Anda melakukan pengembangan tersebut?
Contoh Jawaban Soal no 15 Esai Guru Penggerak
Dalam beberapa tahun terakhir ini saya telah melakukan beberapa upaya pengembangan terhadap orang lain, diantaranya:1. Sebagai pemateri dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sosiologi di MA Anjani Lombok Timur pada Tahun 2015
2. Mengadakan event lomba pramuka tingkat Penggalang se-Pulau Lombok sebanyak 2 kali
3.Membina dan membimbing anggota ekstrakurikuler Pramuka SMAN 1 Pringgarat dalam ajang RCC Universitas Mataram Tahun 2018 dan berhasil sebagai Juara Umum (Piala Gubernur NTB).
4. Membina dan membimbing anggota ekstrakurikuler Pramuka SMAN 1 Pringgarata dalam ajang Temu Aksi Galang-Tegak (Aksi GT) 2019 yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Mataram dan berhasil sebagai Juara Umum (Piala Rektorat)
5. Membina dan membimbing anggota ekstrakurikuler Pramuka SMAN 1 Pringgarata dalam ajang Lomba Gugus Depan Unggul (LGU) Tahun 2019 hingga tingkat nasional mewakili provinsi Nusa Tenggara Barat.
6. Melakukan pengimbasan berupa bimbingan terhadap beberapa guru di SMAN 1 Pringgarata dalam mengikuti pelatihan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) 2021.
7. Membina dan melatih anggota ekstrakurikuler Jurnalistik SMAN 1 Pringgarata dalam ajang Jambore Jurnalistik Siswa Tingkat SMA/MA/SMK se-NTB Tahun 2021 dan berhasil sebagai juara I kategori penulisan berita.
Motivasi saya melakukan pengembangan tersebut murni karena ingin berbagi pengalaman dengan orang lain, disamping ada beberapa kegiatan yang merupakan tuntutan dari program tersebut.
Referensi Jawaban dan info lainnya
🟥Jawaban Esai guru penggerak Lengkap
🟧Jawaban esai tentang perubahan inovasi Guru Penggerak
👉 Kepmendikbudristek tentang program sekolah penggerak (DOWNLOAD PDF)
👉 Cara Mendaftar Guru Penggerak Angkatan 5 (YUK DAFTAR DISINI)
👉 Contoh format Rapor Sekolah penggerak (LIHAT FORMATNYA)
👉Contoh Modul Ajar Guru penggerak (DOWNLOAD FORMATNYA)
Terima kasih telah berkunjung dan membaca informasi di blog guru-id.com, Semoga bermanfaat dan memberikan tambahan wawasan. salam edukasi.